Sabtu, 13 Oktober 2012

                                         SANG MAESTRO LAPANGAN HIJAU

      Zizou, begitulah sapaan mantan pemain sepak bola tim nasional Prancis ini. Pemain keturunan Aljazair yang mempunyai nama lengkap Zinedine Yazid Zidane yang bermain pada posisi gelandang menyerang ini dijuluki sang maestro sepak bola karena cara bermainnya yang sangat sulit dihentikan lawan dan mempunyai skill yang sangat bagus. Ia tidak mengandalkan kecepatan kaki dan lari, namun hampir seluruh pemain yang pernah menjadi lawannya sepakat bahwa dribble Zidane adalah magis. Di masa jayanya ia hampir tidak pernah kehilangan bola dari kakinya. Selain itu, kreativitas Zidane juga cemerlang. Ia menciptakan gerak tipu yang sampai saat ini sering menjadi tolak ukur kepiawaian seorang pemain bola.

     Alasan saya menyukai pemain sepak bola yang satu ini selain dia sebagai seorang muslim, ia juga telah menginspirasi banyak orang bahwa sepakbola bukanlah permainan keras yang tidak bisa dinikmati oleh masyarakat umum. Sepakbola adalah olahraga indah dan anggun yang sewaktu-waktu dapat menjelma menjadi seni, dengan adanya pemain-pemain seperti dirinya.

     Memulai karier sebagai pemain di klub AS Cannes, ia kemudian bermain di Bordeaux, Juventus dan terakhir Real Madrid. Ia juga sempat memegang rekor sebagai pemain termahal di dunia saat di transfer dari Juventus ke Real Madrid pada musim 2001-02 dengan nilai 46 juta poundsterling sebelum akhirnya digantikan oleh C.Ronaldo dari Manchester United ke Real Madrid tahun 2009 dengan rekor transfer sebesar 80 juta poundsterling. Bersama Juventus, ia berhasil meraih dua gelar Serie-A, dan bersama Real Madrid ia berhasil mempersembahkan satu gelar La Liga dan satu gelar Liga Champions. Sedangkan untuk timnas Prancis ia mempersembahkan satu gelar Piala Dunia 1998 dan Piala Eropa 2000.

     Prestasi individu nya selama bermain sepak bola adalah tiga kali terpilih sebagai Pemain Terbaik Dunia FIFA (1998, 2000, 2003) dan sekali sebagai Pemain Terbaik Eropa (1998) serta sebagai Pemain Terbaik Piala Dunia 2006. Kejadian yang saya tidak pernah lupakan saat Zidane mencetak gol spektakuler ke gawang Bayern Leverkusen saat Final Liga Champions 2001 sehingga ia menjadi penentu kemenangan Real Madrid diajang Liga Champions sekaligus mempersembahkan gelar ke 9 buat Real Madrid. Selain itu kejadian, ketika zizou menanduk pemain belakang timnas Italy yaitu Marco Materazzi saat piala dunia 2006 menjadi kejadian yang saya tidak pernah lupakan juga, mungkin jika zizou tidak mendapatkan kartu merah saat itu maka timnas Prancis berhasil menjadi juara dunia untuk yang ke 2 kalinya.. hehehehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar