SLANK IS ME
Pada penulisan kali ini, saya tidak
membahas tentang grup musik Slank. Akan tetapi saya ingin menceritakan asal
mula saya menyukai grup musik (bisa dibilang sudah menjadi legenda) di negeri
ini. Pada awalnya saya mendengarkan lagu Slank
karena pada saat sebelum tidur kakak saya (pada waktu itu masih sekamar)
selalu menyetel radio dengan lagu-lagu Slank hingga kami tertidur. Memang kakak
saya yang satu ini bisa dibilang seorang Slanker sejati (sebutan untuk fans
Slank) karena dia mengoleksi album-album Slank dari album pertama hingga album
terakhir dan juga membeli Koran atau majalah Slank.
Pada tahun 2004 atau pada saat saya
masih sekolah kelas 1 SMP, saya membaca koran
atau majalah Slank yang dibeli oleh kakak saya. Dari situ saya bisa tau awal
perjalanan karir grup band Slank hingga perpecahan yang terjadi di grup band
tersebut serta pemakaian obat-obat terlarang. Pada waktu itu saya kira hanya
saya saja yang menyukai lagu-lagu Slank, ternyata ada beberapa teman saya yang
suka juga dengan lagu-lagu Slank. Sejak saat itu kami selalu berkumpul sambil
menyanyikan lagu-lagu Slank.
Mengapa saya sangat menyukai grup
band Slank??? Ada beberapa teman saya yang juga menanyakan hal ini. Saya mencintai
grup Slank karena Slank mengajarkan saya cara hidup sederhana, apa adanya,
menghormati orang tua dan masih banyak lagi. Selain itu lirik dari lagu-lagu
Slank juga dapat menginspirasi kehidupan saya. Dan ada beberapa lirik lagu yang
telah terjadi didalam kehidupan saya. Contohnya lagu SOBER, banyak teman saya
yang memanggil nama saya dengan sebutan sober dan ada juga yang menanyakan arti
dari nama tersebut. Sebenarnya kata sober itu berasal dari bahasa inggris yang
artinya seadanya, jadi saya tuh orang nya seadanya gak ada yang
dilebih-lebihkan atau dikurang-kurangkan. Dari kelima personil Slank sekarang, saya
sangat mengidolakan abdee Negara karena skill permainan gitarnya yang sudah
tidak diragukan lagi…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar